Betang.id – Kehadiran OPPO Find X8 Series di Indonesia berhasil mencuri perhatian publik, terutama di tengah larangan edar iPhone 16 Series di Tanah Air. Langkah tegas ini diambil oleh Kementerian Perindustrian (Kemenperin) yang melarang peredaran iPhone 16 Series akibat ketidakpatuhan Apple terhadap regulasi investasi yang berlaku. Di sisi lain, OPPO justru hadir dengan membawa Find X8 Series yang siap bersaing di pasar flagship Indonesia dan sudah memenuhi standar Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) sebesar 36,65%. Hal ini menjadikan OPPO Find X8 Series tidak hanya sebagai pilihan alternatif tetapi juga unggul dengan beragam fitur premium yang bahkan tidak dimiliki oleh iPhone 16 Series.
Kamera Canggih, DNA Unggulan OPPO
Setiap tahun, OPPO konsisten menghadirkan inovasi pada sektor kamera, dan hal ini kembali diwujudkan dalam OPPO Find X8 Series. Smartphone flagship terbaru ini dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 50MP yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi dalam berbagai kondisi pencahayaan, baik siang maupun malam. Selain itu, OPPO Find X8 Series juga memiliki lensa ultrawide untuk sudut pandang lebih luas serta lensa periskop dengan kemampuan zoom optik hingga 6x.
Fitur kamera periskop ini menjadi salah satu nilai jual utama bagi OPPO, terutama bagi pengguna yang gemar memotret objek dari jarak jauh tanpa kehilangan detail. Kemampuan zoom 6x memberikan keleluasaan dalam menangkap gambar dari berbagai sudut, mendukung kreativitas fotografi mobile. Dengan keunggulan kamera ini, OPPO Find X8 Series menawarkan fleksibilitas yang sulit ditandingi oleh iPhone 16 Series, menjadikannya pilihan bagi para penggemar fotografi.
Baterai Tahan Lama, Andalan OPPO Find X8 Series
Selain sektor kamera, OPPO Find X8 Series juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar, yakni 5.630 mAh, yang menjanjikan daya tahan tinggi untuk berbagai aktivitas harian. Kapasitas baterai yang lebih besar ini memungkinkan pengguna untuk menggunakan perangkat tanpa khawatir kehabisan daya di tengah aktivitas, suatu nilai tambah yang membuat iPhone 16 Series tampak kalah dalam hal ketahanan baterai.
OPPO juga menyematkan teknologi pengisian daya super cepat 80 watt SUPERVOOC yang memungkinkan perangkat terisi penuh dalam waktu singkat, solusi ideal bagi pengguna dengan mobilitas tinggi. Tidak hanya itu, OPPO Find X8 Series juga menghadirkan pengisian daya nirkabel AirVOOC 50 watt. Teknologi ini memberikan fleksibilitas lebih kepada pengguna dalam mengisi daya tanpa kabel, pengalaman yang lebih praktis dan efisien dibandingkan pengisian daya konvensional.
Desain Elegan dengan Bezel Ultra Tipis
Aspek desain juga menjadi perhatian utama OPPO, terutama dengan hadirnya bezel ultra tipis hanya 1,45mm pada OPPO Find X8 Series. Bezel tipis ini memberikan kesan lebih elegan dan modern, bahkan lebih tipis dibandingkan iPhone 16 Series, yang menghadirkan tampilan layar lebih luas dan immersive.
OPPO Find X8 Series dirancang dengan dua pilihan desain untuk varian Find X8 dan Find X8 Pro. Varian Find X8 memiliki layar datar yang memberikan tampilan simpel namun tetap berkelas, sementara Find X8 Pro hadir dengan layar melengkung yang menambah kesan premium dan mendalam. Dengan layar melengkung ini, pengguna dapat menikmati tampilan yang lebih luas, terutama saat menonton video atau bermain game.
Notch Punch-Hole yang Minimalis
iPhone 16 Series memperkenalkan fitur Dynamic Island yang memungkinkan pengguna melihat notifikasi dan informasi penting tanpa mengganggu konten utama. Namun, OPPO Find X8 Series tidak kalah inovatif dengan membawa desain Notch Punch-Hole yang minimalis. Desain ini memungkinkan pengguna menikmati layar lebih luas tanpa terganggu oleh notch besar di bagian atas, memberikan pengalaman visual lebih bersih dan modern.
Pendekatan OPPO dalam desain Notch Punch-Hole memberikan kesan minimalis yang berfungsi lebih baik untuk tampilan layar penuh, membuat pengalaman menonton dan bermain game menjadi lebih nyaman.