Betang.id – Cara mengubah video menjadi audio di Capcut bukanlah hal rumit apalagi sulit. Bahkan seorang pemula yang baru menggunakan CapCut di hp bisa segera mencoba. Yang terpenting adalah kamu mengetahui langkah-langkahnya. Jangan khawatir, kita akan membahas secara lengkap dan gamblang pada uraian berikut.
Video yang viral di Instagram dan TikTok biasanya memiliki backsound unik. Sehingga, membuat orang lain tertarik untuk menggunakan musik tersebut di video yang diedit.
Kamu sendiri pasti sering menemukan backsound di TikTok yang menarik bukan? Sekarang bisa lho ikut menggunakannya.
Jika belum mengetahui bagaimana cara mengubah video menjadi audio di Capcut, mari disimak selengkapnya sebagai berikut.
Cara Download Video di TikTok Untuk Diambil Audionya
Sebelum membahas lebih lanjut tentang menambahkan audio video lain ke video sendiri di CapCut, kamu harus mempersiapkan dahulu video yang ingin diambil audionya.
TikTok bisa dibilang sebagai pusatnya backsound viral yang ada di internet. Fenomena ini bisa dibuktikan dengan banyaknya lagu yang naik peminatnya gara-gara potongannya digunakan sebagai audio video TikTok.
Jika video yang ingin kamu ambil audionya tersebut berasal dari TikTok, maka bisa mengikuti langkah-langkah berikut untuk menyimpan ke galeri. Yaitu sebagai berikut:
- Pertama, buka aplikasi TikTok di hp.
- Temukan video yang ingin didownload.
- Klik icon Share di sebelah kanan.
- Pilih opsi Simpan Video.
- Sementara itu, apabila video yang ingin kamu simpan tidak bisa menggunakan metode biasa, maka butuh bantuan website Snaptik. Yaitu seperti dibawah:
- Pertama, buka aplikasi TikTok.
- Temukan video yang ingin didownload.
- Klik icon Share di bagian kanan, Salin Tautan.
- Sekarang buka website snaptik.app/en.
- Paste URL video TikTok di kopilihlom tersedia.
- Klik opsi Download.
- Pilih salah satu Download.
- Klik Save.
- Selesai.
Sekarang kamu sudah memiliki stok untuk audio yang akan dipakai di video sendiri. Silahkan lanjut membaca untuk tahap selanjutnya.
Cara Mengubah Video Menjadi Audio di CapCut
Setelah memiliki video yang ingin diambil audionya, sekarang kamu bisa mengedit video di CapCut dan menggunakan audio tersebut. Apakah sulit buat dilakukan? Pastinya tidak kok.
CapCut sudah menyediakan fitur yang memungkinkan pengguna mengekstrak audio dari sebuah video.
Adapun cara mengubah video menjadi audio di CapCut seperti dibawah ini:
- Pertama, buka aplikasi CapCut di hp.
- Kemudian klik menu Buat Proyek Baru.
- Pilih video kamu yang ingin diberi backsound.
- Klik Tambah.
- Di halaman awal editing video, klik Audio dan pilih Ekstrak.
- Pilih video yang backsoundnya ingin digunakan.
- Klik opsi Ekstrak dan Gunakan Audio.
- Jangan lupa bisukan suara asli video, klik icon speaker di bagian awal (sebelah kiri).
- Setelah itu, klik icon Ekspor (pojok kanan atas).
- Selesai.
Aplikasi CapCut hanya bisa membantu mengekstrak audio untuk ditambah ke video yang diedit di platformnya, namun tidak mendukung pengubahan format.
Cara Mengubah Video TikTok Jadi MP3 Online
Terkadang pengguna menyukai backsound dari sebuah video dan bukan hanya ingin mengambil untuk mengedit saja, melainkan ingin memakainya sebagai ringtone alarm, panggilan masuk, notifikasi chat WhatsApp dan lain sebagainya.
Hal ini tidak bisa kamu lakukan menggunakan aplikasi CapCut, melainkan butuh website pihak ketiga. Seperti SaveFrom.net yang sudah lama populer.
Tidak perlu bingung bagaimana langkah-langkah untuk melakukannya, karena cukup mengikuti uraian berikut:
- Pertama, buka aplikasi TikTok dan temukan video yang ingin diunduh.
- Pada video, klik icon share di sebelah kanan.
- Klik Salin tautan.
- Setelah itu buka website https://en.savefrom.net/.
- Kemudian paste URL video TikTok di kolom yang tersedia.
- Klik icon panah ke kanan.
- Klik bagian disamping download, ubah menjadi MP3.
- Baru kemudian klik tombol download.
- Selesai.
Demikianlah pembahasan ringkas mengenai cara mengubah video menjadi audio di Capcut yang bisa kamu lakukan dengan mudah. Ternyata sangat simpel dan untuk melakukannya sangat cepat.
Metode ini pasti sangat membantu bagi kalian yang ingin menggunakan backsound video orang lain untuk dimasukkan ke video sendiri.
Sehingga, tidak bisa sepenuhnya mengubah yang tadinya video menjadi file audio. Kalau ini harus menggunakan bantuan website dan aplikasi pihak ketiga. Semoga uraian diatas bisa membuat kalian lebih paham.